Di era digital, keterampilan mengelola konten dan siaran media sosial menjadi bekal penting bagi generasi muda maupun pelaku usaha. Menyadari hal tersebut, Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Jombang berkolaborasi dengan PT Afbenesia menyelenggarakan Bimbingan Teknis Usaha Mandiri Bidang Content Creator dan Sosial Media Broadcaster pada 25–28 November 2025.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam dua angkatan, yaitu angkatan pertama pada 25–26 November dan angkatan kedua pada 27–28 November. Tujuannya adalah membekali peserta dengan pengetahuan praktis sekaligus membuka peluang usaha mandiri di bidang digital.
Selama pelatihan, peserta mendapatkan materi seputar strategi pembuatan konten, teknik penyiaran digital, serta pemanfaatan media sosial sebagai sarana usaha. Tidak hanya teori, pelatihan juga menekankan praktik langsung agar peserta mampu mengaplikasikan keterampilan yang diperoleh.
Pengalaman peserta menjadi bukti nyata keberhasilan kegiatan ini. Bapak Sutrisno, salah satu peserta, mengungkapkan rasa syukurnya setelah mengikuti bimbingan selama dua hari. Ia menuturkan bahwa pelatihan ini menambah ilmu, memperluas jaringan pertemanan, serta memberikan bekal yang akan ia gunakan untuk pengembangan usaha ke depan.
"Alhamdulillah, setelah mengikuti bimbingan selama 2 hari, yang jelas tambah ilmu, tambah teman tentunya dan yang jelas banyak ilmu yang telah saya serap di sini dan untuk pengembangan usaha saya nantinya ke depan," ujar Sutrisno pada saat diwawancarai oleh tim afbenesia (28/11).
Sementara itu, Ibu Yuni Andista menilai kegiatan ini sangat bermanfaat dan berharap ada keberlanjutan di masa mendatang. Menurutnya, pelatihan lanjutan akan semakin membantu para content creator untuk lebih mendalami dunia digital.
"Sangat bagus acaranya, kalau bisa itu ada lanjutan lagi ke belakangnya biar makin banyak kita-kita yang content creator lebih mendalami dalam digital", tutup Yuni pada saat diwawancarai oleh tim afbenesia (28/11).
Testimoni tersebut menunjukkan bahwa pelatihan tidak hanya memberi wawasan baru, tetapi juga membangun kepercayaan diri peserta untuk mengembangkan usaha mandiri. Harapan adanya keberlanjutan kegiatan menjadi sinyal positif bahwa pelatihan ini benar-benar relevan dengan kebutuhan masyarakat.
Melalui kolaborasi antara Disnaker Jombang dan PT Afbenesia ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam mendukung generasi muda untuk memanfaatkan peluang kerja digital dan mengembangkan usaha mandiri. Afbenesia berkomitmen untuk terus menghadirkan program yang relevan dengan perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat.